Kamis, 26 September 2013

Channel Al-Azhar Resmi Diluncurkan


Mosleminfo, Kairo—Dalam kurun 30 tahun belakangan rakyat Mesir telah diberi sajian pemahaman Islam radikal oleh beberapa channel televisi. Semakin maraknya channel agama yang bercorak radikal, cukup berhasil mengubah sebagian besar pola pikir rakyat Mesir, yang asalnya toleran berubah menjadi radikal.
Melihat efektivitas channel-channel tersebut dalam mengubah cara pandang rakyat Mesir, Al-Azhar akhirnya mengambil inisiatif untuk meluncurkan channel TV demi menyebarkan pemahaman Islam moderat di kalangan rakyat Mesir. Pemahaman Islam moderat yang disebar oleh Al-Azhar selama ini ternyata tidak sampai ke beberapa kalangan, karena tidak ada sarana atau media yang menyebarkannya secara luas.
Channel Al-Azhar yang sejatinya akan dirilis pada bulan Ramadhan kemarin, namun baru bisa terealisasi pada hari ini, Selasa (24/9). Kantor Pusat Grand Shaikh Al-Azhar (Masyekhah) menyatakan telah merilis channel resmi Al-Azhar melalui jaringan satelit nilesat dan pada frekuensi 12954.
Grand Shaikh Al-Azhar Prof. Dr. Ahmad Thayeb menegaskan bahwa channel resmi Al-Azhar ini akan membawa misi Islam moderat yang telah diemban oleh Al-Azhar selama lebih dari 1000 tahun. (alwaie/sm)

0 komentar:

Posting Komentar