Minggu, 29 September 2013

Al-Azhar Peringatkan Maraknya Al-Quran Palsu di FB dan Android

 
Mosleminfo, Kairo—Al-Azhar asy-Syarif mengeluarkan peringatan kepada para pengguna facebook dan android akan adanya konten atau progam Al-Quran dan Hadis Nabi SAW yang ayat dan redaksinya sengaja diubah dan dipalsukan.

Institusi Islam terbesar di dunia itu, mengeluarkan pernyataan melalui Majma’ Buhus Islamiyah (Dewan Riset Islam) pada hari ini Selasa (24/9). Di dalam pernyataan tersebut dikatakan bahwa Al-Azhar memperingatkan adanya pemalsuan ayat Al-Quran pada sebagian konten alat elektronik saat ini. Itu diketahui setelah ada salah seorang pengguna gadget yang melaporkannya kepada pihak Al-Azhar.

Al-Azhar menghimbau agar para pengguna internet berpegang pada rujukan-rujukan yang benar dalam membaca Al-Quran, seperti membacanya dari situs-situs resmi milik ke Al-Azhar, Darul Ifta (Lembaga Fatwa), dan Kementerian Agama.

Al-Azhar juga meminta agar perusahaan-perusahaan yang bekerja dalam bidang elektronik, dengan bantuan para pakar agama, melakukan koreksi secara teliti terhadap progam/aplikasi elektronik yang berkaitan dengan Al-Quran dan Hadis Nabi SAW, serta semua yang berkaitan dengan ilmu-ilmu Islam. (almasryalyoum)

Redaktur: Mustaqim

0 komentar:

Posting Komentar